📚 Tafsir Juz 'Amma / Syaikh Prof. Dr. Shalih bin Fauzan al-Fauzan, anggota Lajnah Daaimah (Komite Fatwa Majelis Ulama KSA)

Sesungguhnya orang-orang yang beramal shalih bagi mereka kenikmatan yang tidak pernah terbayang dibenak mereka melainkan hanya Allah ﷻ yang mengetahuinya, berbeda dengan kaum kuffar yang tempat kembali mereka telah ditetapkan bahwa mereka pasti akan masuk kedalam jahannam yang paling panas, dlam ayat lain dikatakan : { وَإِنَّ الْفُجَّارَ لَفِي جَحِيمٍ } ( Dan sesungguhnya orang-orang yang durhaka benar-benar berada dalam neraka. ) [ Al-Infitar : 14 ].

{ إِنَّ الْأَبْرَارَ لَفِي نَعِيمٍ } Bagi orang-orang yang beramal shalih kenikmatan di akhirat, dan bagi mereka pula kedudukan yang agung disana, serta kenikmatan didunia yaitu ketenangan hati,dan ketentraman jiwa, lain halnya dengan orang-orang kafir kehidupan mereka dipenuhi dengan kegundahan hati dan permasalahan dunia, bahkan masalah-masalah yang menimpa mereka sering menyebabkan terjadinya bunuh diri diantara mereka, orang-orang yang beriman kepada Allah hidup mereka penuh dengan kebahagiaan didunia, jika masalah datang menimpa, maka sabarlah menjadi penawarya, dan jika tertimpa kesenangan, mereka bersyukur kepada Allah ﷻ, dan kesyukuran itu nikmat bagi mereka.
Referensi : https://tafsirweb.com/12274-surat-al-muthaffifin-ayat-22.html

Join With Us

Muslim Biker Indonesia (MBI) adalah wadah biker untuk belajar tentang keislaman, bagaimana menjadi muslim yang benar-benar hanya beribadah kepada Allah dan mengetahui cara beragama yang sesuai tuntunan Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam. MBI terbuka untuk semua biker, mulai dari motor dengan cc kecil sampai besar, mulai dari pecinta motoran sampai dengan anak komunitas dan club motor. Secara bentuk MBI bukanlah sebuah komunitas layaknya kelompok motor lain dan juga club motor, tapi wadahnya anak motor. MBI dibentuk pada Oktober 2017 atas kebutuhan para biker. Mereka berkumpul untuk menemukan cara mendekatkan diri kepada Allah dan mendapat ilmu tentang cara beribadah yang selayaknya dilakukan berdasarkan contoh dari Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam. Kegiat dilakukan melalui kegiatan touring sambil diskusi tentang keislaman. Bahkan slogan MBI dalam menyemangati setiap perjalanan adalah Indahnya Touring Nikmatnya Kajian. Join with us

Born to Pray - Journey to Jannah

MUSLIM BIKER INDONESIA SURABAYA CHAPTER

Indahnya Touring Nikmatnya Kajian