πŸ•‹ 3 PILAR UNTUK MASYARAKAT ISLAMI πŸ•‹

Pilar ketiga sangat jarang ditemukan.

1️⃣ Tarbiyah
Alhamdulillah di negara kita banyak lembaga-lembaga pendidikan Islami yang berpedoman dengan Al-Qur`an dan As-Sunnah, dan itu adalah salah satu faktor yang menunjang terbentuknya masyarakat Islami. Perlu diingat bahwa tarbiyah islamiyah bukan hanya melalui sekolah, pesantren atau lembaga pendidikan lainnya, akan tetapi tarbiyah Islamiyah juga harus diterapkan dalam setiap keluarga.

2️⃣ Dakwah Yang Bersifat Umum
Dakwah merupakan pilar kedua yang harus ada untuk menciptakan masyarakat Islami, melalui khutbah, ceramah, kajian islami, poster atau video dakwah di media sosial misalnya. Namun dakwah yang bersifat umum ini masih belum cukup untuk menciptakan masyarakat yang Islami, maka dibutuhkan pilar yang ketiga untuk mewujudkan masyarakat dan lingkungan Islami yang diridhoi oleh Allah Ta`ala.

3️⃣ Dakwah Hisbah
Orang yang hadir dalam kajian menimba ilmu, ikut dalam sholat jamaah di masjid adalah orang orang yang sudah diberikan hidayah Allah untuk menjalankan syariat Islam. Namun banyak diluar sana MUSLIM yang meninggalkan sholat, menegak khomr, berjudi, nge-RIBA, pacaran, zina, seorang MUSLIMAH tak memakai hijab, seorang ANAK mengucap kata-kata kotor yang dianggap lelucon dan dianggap biasa. Sudahkah ada yang menasehati mereka atau mencegah mereka melakukan dosa-dosa itu ?? Apakah antum punya andil dalam menasehati mereka ??

πŸ…·πŸ…ΈπŸ†‚πŸ…±πŸ…°πŸ…· adalah menyeru kebaikan ketika kebaikan itu ditinggalkan dan mencegah kemungkaran ketika kemungkaran itu dilakukan.

Allah Ta`ala berfirman :
"Dan (ingatlah) ketika suatu umat di antara mereka berkata, β€œMengapa kamu menasihati kaum yang akan dibinasakan atau diazab Allah dengan azab yang sangat keras?” Mereka menjawab, β€œAgar kami mempunyai alasan (lepas tanggung jawab) dihadapan Tuhanmu (diakhirat), dan agar mereka bertakwa (bertaubat dari dosa).”

πŸ“Œ (QS. Al-A’raf: 164)

πŸ“– [Masail Wa Qowaid Fil Ihtisab, hal 6-7]

Sebarkan jika bermanfaat. GRATIS !

Join With Us

Muslim Biker Indonesia (MBI) adalah wadah biker untuk belajar tentang keislaman, bagaimana menjadi muslim yang benar-benar hanya beribadah kepada Allah dan mengetahui cara beragama yang sesuai tuntunan Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam. MBI terbuka untuk semua biker, mulai dari motor dengan cc kecil sampai besar, mulai dari pecinta motoran sampai dengan anak komunitas dan club motor. Secara bentuk MBI bukanlah sebuah komunitas layaknya kelompok motor lain dan juga club motor, tapi wadahnya anak motor. MBI dibentuk pada Oktober 2017 atas kebutuhan para biker. Mereka berkumpul untuk menemukan cara mendekatkan diri kepada Allah dan mendapat ilmu tentang cara beribadah yang selayaknya dilakukan berdasarkan contoh dari Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam. Kegiat dilakukan melalui kegiatan touring sambil diskusi tentang keislaman. Bahkan slogan MBI dalam menyemangati setiap perjalanan adalah Indahnya Touring Nikmatnya Kajian. Join with us

Born to Pray - Journey to Jannah

MUSLIM BIKER INDONESIA SURABAYA CHAPTER

Indahnya Touring Nikmatnya Kajian